PAPANSKOR.COM, LIVERPOOL--Hasil Liga Inggris 2022/23 pekan 30 adalah Manchester United dan Manchester City kompak menang.
Sedangkan, laga besar dari dua tim big six Premier League, Liverpool vs Arsenal harus berakhir imbang 2-2, di Anfield.
Liverpool sempat tertinggal 1-2 di babak pertama, lalu berhasil mencetak gol penyeimbang pada menit 87 lewat sundulan Roberto Firmino.
Tim tuan rumah sebetulnya berpotensi mencetak gol penyama kedudukan lebih cepat seandainya eksekusi penalti Mohamed Salah tidak melebar ke samping kanan gawang Aaron Ramsdale.
Ramsdale juga menjadi penyelamat bagi tim tamu, usai menggagalkan peluang Ibrahima Konate di menit-menit akhir untuk mencegah Arsenal pulang tanpa poin.
Dengan hasil ini, Arsenal masih di puncak klasemen dengan 73 poin. Berkurang jarak poinnya dengan Man City menjadi enam poin.
Baca Juga: Hasil MotoGP 2023 Argentina: Pertama Kali Menang, Murid Valentino Rossi Sanjung Gurunya
City pun masih menyimpan satu laga tunda yang bila dimenangkan, akan membuat selisihnya menjadi tiga poin saja dengan 'Meriam London'.
Sedangkan, Liverpool masih tertahan di peringkat kedelapan dengan 44 poin. Tertinggal 12 poin dari MU yang berada di posisi keempat yang merupakan zona terakhir Liga Champions untuk musim depan.
Liverpool juga harus bersaing sengit dengan Tottenham Hotspur dan Aston Villa untuk memperebutkan posisi kelima dan keenam yang merupakan zona Liga Europa.
Nama terakhir patut menjadi perhatian, karena berada di posisi keenam setelah dilatih Unai Emery.
Mantan manajer (pelatih) Arsenal itu menggantikan Steven Gerrard yang didepak klub usai berkutat di zona degradasi.
Artikel Terkait
Menit-menit Penentu Liverpool Bantai Manchester United di Anfield, The Reds Menang 7-0
Liverpool Pesta Gol ke Gawang MU, Salah Jadi Pemain Paling Rakus Gol Sepanjang Masa Si Merah
MU Kalah 7-0 dari Liverpool, Ini Deretan Pemain yang Dianggap Erik ten Hag Tak Profesional
Jelang Liverpool vs Arsenal di Liga Inggris, Jurgen Klopp Dilematis dengan Tuah Anfield